HASIL DRAG TEST :
CBR250R, CBR150R, NINJA 250R, PULSAR P220, PULSAR P200 NS, DUKE 200, YAMAHA R15.
Bro, pengen tahu hasil bagaimana kalau 7 mid level entry motor yakni Ninja 250R, CBR 250R,
KTM Duke 200, Pulsar 220, Pulsar 200NS, YZF R15, dan CBR 150R di-test secara bersamaan di trek lurus maka siapa yang jadi pemenangnya?
Kebetulan di India telah dilakukan oleh
Motorbeam yang di-upload ke youtube dan bisa dicek di : http://www.youtube.com/watch?v=KsRC0Ftqu2U.
Dalam video drag race tersebut ketujuh motor dilepas berbarengan
dalam sebuah trek lurus. Pada saat start drag terlihat CBR 250R melaju lebih dahulu . Ini bukan curi start lho. Menurut analisa bang haji Taufik hal ini karena sifat dari torsi mesin satu silinder CBR 250R
yang membuat akselerasi awal seperti ledakan . . . baru setelah itu dikejar Ninja 250R yang unggul jumlah silinder melaju ke depan.
Sebenarnya tes drag ini tidak bisa dijadikan bukti yang sahih kalau YZF R15 lebih unggul dari CBR150. Banyak faktor yang berkontribusi misalnya : berat badan joki-nya (harus seringan mungkin jangan seperti karung beras) serta skill dari joki tersebut. Walau motornya kenceng dan unggul jumlah silinder tapi kalau skill-nya kurang apalagi bobot joki-nya seperti karung beras maka akan dilibas oleh motor satu silinder yang berkubikasi kecil tapi skill joki-nya yang mumpuni serta bobot seringan kapas (bisa menggunakan ilmu meringankan tubuh, ciiiaaatt...!!!).
Jangan berkecil hati buat CBR lover semoga bisa menjadi pelajaran buat kita semua untuk tetap semangat untuk meningkatkan skill kita.
No comments:
Post a Comment